[BREAD OF LIFE – GIVES LIFE] BOL 365 │DAY 10

[BREAD OF LIFE – GIVES LIFE] BOL 365 │DAY 10

Rabu, 10 Januari 2024
Pembacaan Alkitab; Mazmur 28-30

Transformasi Ilahi

Aku yang meratap telah Kau ubah menjadi orang yang menari-nari, kain kabungku telah Kau buka, pinggangku Kau ikat dengan sukacita, supaya jiwaku menyanyikan mazmur bagi-Mu dan jangan berdiam diri. TUHAN, Allahku, untuk selama-lamanya aku mau menyanyikan syukur bagi-Mu.
(Mazmur 30:12-13)

Perjumpaan pribadi dengan Tuhan akan membuat kita mengalami transformasi (diubahkan) dari dukacita menjadi sukacita, dari Ratapan menjadi tarian, dari keterikatan menjadi kemerdekaan, dari kegelapan.menjadi terang, ini adalah suatu perubahan yang sangat luar biasa yang bisa kita rasakan, dan hanya dapat dilakukan oleh Tuhan

Dalam perjumpaan pribadi dengan Tuhan, terjadi suatu perubahan yang supranatural. Kain kabung yang melambangkan kesedihan, dapat diubahkan Tuhan dan kita dibebaskan dari beban berat itu.Tuhan memberikan pemulihan serta kehidupan yang baru. Ikat pinggang adalah simbol dari kekuatan dan stabilitas. Dengan melibatkan Tuhan dalam kehidupan kita, maka kita dimampukan untuk menghadapi tantangan & masalah hidup dengan tetap bersukacita. Kita tidak sendirian; Tuhan adalah sandaran yang kokoh dalam kehidupan kita. Transformasi Ilahi yang telah terjadi dalam hidup kita akan memuliakan Tuhan. Orang- orang yang telah mengalami transformasi akan selalu memuji dan menyembah Tuhan sebagai suatu respon.

Ketika kita berada dalam hadirat Tuhan, maka disitulah perjumpaan pribadi dengan DIA terjadi & transformasi (perubahan) secara ilahi terjadi.

No Comments

Post A Comment

×

Powered by WhatsApp Chat, Setup by GBI The City Tower

× Butuh Bantuan?