09 Oct [BREAD OF LIFE – GIVES LIFE] BOL365 | DAY 283
Rabu, 9 Oktober 2024
Pembacaan Alkitab: Yesaya 25–27
“KEBAIKAN TUHAN”
“Ya TUHAN, Engkau akan menyediakan damai sejahtera bagi kami, sebab segala sesuatu yang kami kerjakan, Engkaulah yang melakukannya bagi kami.” (Yesaya 26:12)
Bagaimana seorang Kristen bisa mengalami damai sejahtera di tengah situasi yang tampaknya tidak baik-baik saja? Mungkin tidak jarang kita menemukan orang Kristen yang mengalami jatuh bangun dalam pergumulannya, itulah yang terjadi ketika seseorang mengandalkan kemampuan dan kekuatannya sendiri. Padahal Tuhan tidak menghendaki hal yang demikian terjadi.
Tuhan sanggup membuat anak-anak-Nya mengalami damai sejahtera dan kemurahan (termasuk semua berkat, baik material maupun spiritual) di tengah pencobaan yang mereka alami
Umat Allah pada zaman pembuangan di Babel mengalami banyak penderitaan. Tetapi Tuhan telah menetapkan damai sejahtera bagi mereka; demikianlah Tuhan memberkati umat-Nya dengan rahmat dan kemakmuran, jadi ketika mereka bekerja dengan mempercayakan hidupnya kepada Tuhan, maka Ia memberkati apa yang mereka kerjakan itu.
Demikian pula pada saat ini, apabila kita sedang berjuang dalam iman kita di tengah pergumulan yang berat, percayalah bahwa Tuhan akan memampukan kita untuk melakukan pekerjaan itu, Ia sanggup membuat berhasil dan menjadi kebaikan. Hal itu hanya dapat terjadi ketika kita mempercayai bahwa Tuhan turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi kita yang mengasihi Dia. Oleh pekerjaan tangan Tuhan kita diselamatkan dan diberkati, demikianlah Ia menolong dan menopang kita, semua demi kebaikan kita.
No Comments